Friday, November 22, 2024

Dugaan Korupsi Rafael Alun Rp3.000 Triliun: Benarkah Ini Skandal Terbesar Tahun Ini?

Must Read
Tolong Kasih Bintang Penilaian. Terima kasih.

Siapa yang masih inget sama kasus korupsi timah yang bikin geger waktu itu? Nah, baru-baru ini, ada kabar baru yang bikin heboh lagi nih! Kabarnya, Rafael Alun Trisambodo, mantan pegawai pajak, dituduh terlibat korupsi senilai Rp3.000 triliun! Gila, kan?!

Jadi ceritanya, sebelum kasus korupsi timah yang bikin geger itu, ada kasus kontroversial yang melibatkan Rafael Alun. Awalnya sih perhatian publik udah terfokus sama kasus penganiayaan anaknya, Mario Dandy Satriyo, yang viral di media sosial.

Terus, Rafael Alun malah terjerat dalam kasus KPK dan jadi tersangka. Dia harus menjalani persidangan karena dituduh terlibat gratifikasi dan tindak pidana pencucian uang.

Nah, yang bikin makin rame, kabar terbaru yang lagi hangat banget dibicarain di media sosial adalah tentang Rafael Alun yang diduga terlibat korupsi triliunan rupiah! Kabarnya, uangnya juga mengalir ke sejumlah artis, termasuk salah satunya dengan inisial R. Gengs, emang sih kabar ini udah viral banget di media sosial.

TERKAIT: Viral! Kasus Korupsi Rp 3.000 Triliun, Apakah Ini Benar atau Hoax, Cek Fakta Sebenarnya

Berita ini viral di media sosial X dan Twitter, diunggah oleh beberapa akun hingga menjadi trending topic, termasuk @Andria75777. Dalam narasinya, @Andria75777 menulis, “Gila Korupsi Besar²an. Setelah heboh korupsi 271 Trilyun, ternyata ada yg lebih besar lagi yg di korupsi Rafael Alun sebesar 3000 Trilyun, yg mengalir ke 25 artis Pencucian uangnya.”

Unggahan ini disertai beberapa potongan video yang telah ditonton lebih dari 2,5 juta kali sejak tayang pada Kamis, 18 April 2024, hingga Selasa, 23 April 2024.

Akun @Heraloebss juga ikut menyebarkan kabar yang sama dengan narasi, “Muncul isu korupsi Rp 3000 T Rafael Alun (mantan Pegawai Pajak) yg kabarnya mengalir ke 25 artis mengalahkan kasus timah Rp 271 T.” Sang pemilik akun juga mengunggah video dari acara salah satu stasiun televisi nasional.

Postingan sejak Minggu tanggal 21 April 2024 ini memang telah disaksikan lebih dari 200 ribu kali, memancing reaksi komentar negatif dari warganet terkait masalah korupsi di Indonesia.

CEK FAKTA KASUS KORUPSI RAFAEL ALUN 3000T

Namun, fakta mengejutkan terungkap bahwa kabar ini adalah hoaks.

Jaksa Penuntut Umum Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyebutkan bahwa Rafael Alun bersama istrinya menerima gratifikasi sebesar Rp18,9 miliar secara bertahap dari tahun 2002 hingga 2013.

BACA JUGA: Geger! Korupsi Rafael Alun 3000 Triliun dan 25 Artis Terima Bagian? Simak Kisahnya

Selain itu, Rafael juga diduga melakukan penerimaan lain terkait jabatannya sebagai PNS dengan total mencapai Rp47,7 miliar, 2.098.365 dolar Singapura, 937.900 dolar AS, dan 9.800 euro.

Jaksa juga meyakini bahwa Rafael Alun melakukan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) melalui pembelian aset berupa tanah, bangunan, dan mobil. Dengan demikian, klaim bahwa Rafael Alun terlibat korupsi senilai Rp3.000 triliun adalah keliru.

Penting bagi kita untuk selalu memastikan kebenaran informasi sebelum menyebarkannya, terutama di era media sosial yang serba cepat dan viral seperti sekarang ini.

------

Info Viral Gabung di Channel WHATSAPP kami atau di Google News

Berlangganan Info Menarik Kami

Silahkan subscribe email anda! Jangan lewatkan, hanya artikel dan tips menarik yang akan kami kirimkan ke Anda

Latest

Bacaan Injil Katolik Hari Ini Minggu 24 November 2024, HARI RAYA TUHAN KITA YESUS KRISTUS RAJA SEMESTA ALAM

Membaca Injil harian dan renungan memegang peranan penting bagi umat Katolik. Dengan melakukan ini, umat Katolik mendekatkan diri pada...

More Articles Like This

Favorite Post