Friday, November 22, 2024

VIRAL TERJAWAB! Ini Penjelasan Mengapa Sosok Ayah Tak Ada di Kaleng Khong Guan Versi Pencipta Gambar Khong Guan dan TikTok

Must Read
Tolong Kasih Bintang Penilaian. Terima kasih.

Kaleng biskuit Khong Guan memang udah jadi ikon legendaris di hati masyarakat Indonesia, gengs. Gambar keluarga yang lagi makan biskuit dan minum teh bareng di satu meja tuh udah kayak trademark banget buat Khong Guan. Tapi, ada satu yang bikin kepo, gengs. Kenapa ya di gambar itu gaada sosok ‘ayah’?

Nah, buat ngejawab ‘misteri’ di balik gambar itu, kita perlu kenalan dulu sama si pencipta gambar di kaleng Khong Guan, namanya Bernadus Prasodjo. Nah, menurut om Bernadus, sebenernya gaada alasan khusus kenapa gaada sosok ‘ayah’ di gambar itu.

Bernadus bilang, yang penting banget ditonjolkan di gambar itu adalah sosok ‘ibu’. Jadi, ini kayak strategi gitu buat pengaruhin ibu-ibu rumah tangga biar beli Khong Guan. “Jadi yang penting ada ibunya di situ karena yang belanja ibunya kok,” kata om Bernadus.

Proses pembuatan gambar di kaleng biskuit Khong Guan juga nggak sembarang, gengs. Pertama-tama, om Bernadus bikin sketsa dulu, terus diserahkan ke perusahaan. Setelah disetujui, baru deh dilukis gambarnya. “Kita sketch dulu. Kira-kira seperti ini mau enggak. Sampai sudah setuju kira-kira komposisinya seperti itu, baru kita lukis,” jelas om Bernadus.

Meskipun asalnya dari Singapura, Khong Guan udah jadi bagian dari keseharian masyarakat Indonesia. Biskuit-biskuit Khong Guan punya banyak jenis rasa, mulai dari biskuit Malkist rasa abon, Malkist Crackers, sampe Khong Guan Saltcheese Combo. Tapi, yang paling populer di Indonesia itu Khong Guan Red Assorted Biscuits.

Yang uniknya lagi, kaleng dari biskuit Khong Guan ini bisa lo pakai lagi buat wadah makanan, kayak rengginang, kerupuk, dan lain-lain. Jadi, ga cuma enak dimakan, tapi juga bisa bermanfaat lagi buat lo, gengs.

BACA JUGA: Link Tes Ujian Kepolosan Google Form Terbaru 2024 Lengkap Cara Mainnya, Tes Seberapa Polos Karaktermu

BACA JUGA: TES VIRAL BARU! Gratis Link Tes Ujian Gagal Move On atau Gamon Terbaru 2024, Siap Move On atau Belum

Jawaban Keberadaan Sosok Ayah Biskuit Khong Guan Viral Versi Tiktok

Ada lagi jawaban tentang gambar di kaleng biskuit Khong kenapa selama ini, hanya ibu dan kedua anaknya yang terlihat tengah menikmati kue dan teh di meja makan, tanpa adanya sosok ayah.

Jawaban tentang pertanyaan dimana sosok ayah di gambar biskuit Khong Guan ada pada video yang dibagikan di akun TikTok @hin.hr dan jadi viral guys.

Video tersebut menjelaskan bahwa alasan tidak adanya foto ayah di kaleng biskuit Khong Guan adalah karena ia sedang bekerja.

Pada halaman awal buku cerita anak-anak yang menjelaskan tentang membaca waktu, terlihat jelas ada foto ayah di kaleng biskuit Khong Guan bersama istri dan kedua anaknya.

Namun, ketika waktu menunjukkan pukul 4 sore, sang ayah tidak terlihat. Foto inilah yang kemudian digunakan sebagai gambar di kaleng Khong Guan.

“Ternyata sang ayah tidak ada bersama istri dan anak-anaknya itu dikarenakan tengah bekerja. Bapaknya baru pulang kerja jam 6 sore,” jelas Hinda, pemilik akun TikTok @hin.hr, dalam videonya.

Jadi, jangan heran lagi jika tak ada sosok ayah di gambar kaleng biskuit Khong Guan. Karena sesungguhnya, ia sedang berjuang untuk memberikan yang terbaik bagi keluarganya.

------

Info Viral Gabung di Channel WHATSAPP kami atau di Google News

Berlangganan Info Menarik Kami

Silahkan subscribe email anda! Jangan lewatkan, hanya artikel dan tips menarik yang akan kami kirimkan ke Anda

Latest

Bacaan Injil Katolik Hari Ini Sabtu 23 November 2024 Lengkap Renungan Harian, Bacaan Pertama, Mazmur Tanggapan, Bait Pengantar Injil, Doa Penutup

Membaca Injil harian dan renungan memegang peranan penting bagi umat Katolik. Dengan melakukan ini, umat Katolik mendekatkan diri pada...

More Articles Like This

Favorite Post